Pada
zaman sekarang ini, banyak sekali kita melihat permasalahan yang terjadi di
Indonesia, salah satunya yaitu banyaknya generasi muda yang telah mengkonsumsi
rokok, hal ini yang nantinya akan berdampak buruk bagi kesehatan para remaja.
Sebenarnya yang harus berperan dalam hal ini yakni kita semua, bagaimana cara
kita untuk mampu menolong remaja yang sudah terlanjur menjadi pecandu rokok.
Dimana kita dapat melihat sendiri, dampak-dampak yang akan ditimbulkan ketika
sudah menjadi pecandu rokok. Dengan berbagai macam penyakit, mungkin penyakit
itu tidak dirasakan pada masa muda, namun hal itu akan terjadi ketika masa tua
itu telah menimpa kita. Banyak sekali orang-orang yang telah mengetahui akibat
dari mengkonsumsi rokok, namun terkadang kita bingung mengapa orang-orang itu
tidak berhenti merokok padahal ia mengetahui akibatnya. Ini sebenarnya
kandungan zat yang terdapat dalam rokok yang membuat konsumen ketagihan.
Merokok sudah menjadi cerita lampau bagi Indonesia yang berawal dari luar
negeri yang memasok tembakau hingga ke negara kita Indonesia, karena disana
merokok sudah tidak diperbolehkan lagi, maka produsen mencari negara yang
sanggup untuk menampung bisnisnya, sehingga akan menimbulkan keuntungan bagi
personal/perusahaan. Saya sangats sedih sekali, ketika melihat film dokumenter
yang dibuat oleh orang luar negeri dengan mengambil objek orang indonesia,
terlebih lagi anak kecil yang usianya masih terbilang belia untuk mencoba
rokok. Ini yang membuat hati saya tergugah ketika melihat tayangan film ini.
Sudah
terlalu banyak generasi muda yang telah terjerumus ke dalam dunia rokok.
Terkadang saya merasa bingung, ketika saya sudah berusaha semaksimal mungkin
untuk menasehati orang-orang terdekat saya agar mereka tidak merokok tapi tidak
ada satu pun yang menghiraukan perkataan saya. Saya hanya menginginkan bahwa
Indonesia terbebas dari bahaya rokok, yang mengakibatkan kematian. Sudah banyak
angka kematian di Indonesia akibat rokok. Generasi muda lah yang harus mampu
berperan dalam pemberantasan rokok di Indonesia. Karena tidak mungkin jika
hanya 100 orang pemuda yang menginginkan Indonesia bebas rokok, namun 1000
orang sebagai pecandu rokok. Harus ada kesadaran dalam diri sendiri untuk dapat
memberantas mengkonsumsi rokok, para produsen mendapatkan keuntungan sedangkan
konsumen yang merasakan penderitaan yang datang pada nantinya. Ini tidak dapat
dibiarkan, kita sebagai generasi penerus bangsa harus mampu untuk mencegah
pengguna rokok bagi remaja, tidak hanya remaja bahkan semua orang. Agar mereka
terhindar dari penyakit-penyakit yang tidak dinginkan.
Begitu
banyak anak SMP maupun SMA terlebih lagi mahasiswa yang banyak mengkonsumsi
rokok. Tidak hanya itu bahkan anak kecil pun mengkonsumsi rokok, sebenarnya ini
harus butuh pengawasan dari orang tua. Jika bukan kita yang mencegah lalu siapa
lagi yang akan menjadi korbanya??. Bukankah sudah banyak korban yang dimakan
akibat rokok. Ironis sekali kisah yang terdapat dalam video ini. Setidaknya ini
dapat menjadi pelajaran bagi kita generasi muda yang masih peduli dengan nasib
bangsa ini. Ayo....gerakan semangat generasi muda yang bebas rokok..ciptakan
Indonesia bebas rokok..!!.
for watching video
ada problem makanya gak ditaruh di blog
No comments:
Post a Comment